No Isi Artikel

MUQODDIMAH

 

Sebagian orang, ada yang merasa kehidupannya selalu diselimuti dengan perasaan galau, gundah, dan tidak tenang. Perasaan ini seringkali muncul ketika problem kehidupan meningkat sedangkan imannya melemah.

KETAHUILAH, ketaatan kepada Allah ??????? di yang diwujudkan dengan amal shalih adalah cara terbaik dalam meraih kebahagiaan, ketenangan, dan pengusir rasa gundah. Tidaklah kebaikan dunia terwujud kecuali dengan mendekatkan diri kepada Allah.

Allah ??????? berfirman:

???? ?????? ???????? ???? ?????? ???? ??????? ?????? ???????? ????????????????? ??????? ????????? ??????????????????? ?????????? ?????????? ??? ??????? ???????????

Barangsiapa yang mengerjakan amal shalih, baik laki-laki maupun perempuan dalam keadaan beriman, maka se-sungguhnya akan Kami beri-kan kepadanya kehidupan yang baik dan sesungguhnya akan Kami beri balasan kepada mereka dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan. (QS an-Nahl [16]: 97)

Fudhail ibn Iyadh ???? ???? berkata, "Sungguh ketika aku berbuat maksiat kepada Allah maka aku ketahui pengaruhnya pada akhlak keledaiku dan penjagaku."1

Al-Imam Ibn al-Qayyim ???? ???? mengatakan, "Sungguh dalil nash, akal, fitrah, dan bukti nyata telah menunjukkan bahwa mendekatkan diri kepada Allah Rabb semesta alam dan men-cari ridha-Nya serta berbuat baik kepada manusia adalah sebab terbesar untuk mendatangkan segala kebaikan, dan perkara yang menjadi lawannya adalah sebab terbesar datangnya segala kejelekan."2



1.     Al-Hilyah 8/109

2.     Ibn al-Qayyim, al-Jawab al-Kafi, hlm. 9.